PENGARUH KEDISIPLINAN MENGAJAR GURU TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA DI SMA NEGERI 1 LEMBO KECAMATAN LEMBO KABUPATEN KONAWE UTARA

DEWI, NIM, 13010101027, D (2019) PENGARUH KEDISIPLINAN MENGAJAR GURU TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA DI SMA NEGERI 1 LEMBO KECAMATAN LEMBO KABUPATEN KONAWE UTARA. Skripsi thesis, IAIN KENDARI.

[img]
Preview
Text
COVER DAFTAR ISI ABSTRAK.pdf

Download (512kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 1.pdf

Download (246kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 2.pdf

Download (318kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 3.pdf

Download (447kB) | Preview
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (684kB)
[img]
Preview
Text
BAB 5.pdf

Download (180kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA DAN LAMPIRAN.pdf

Download (955kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK DEWI, NIM, 13010101027, “Pengaruh Kedisiplinan Mengajar Guru Terhadap Motivasi Belajar Siswa di SMA Negeri 1 Lembo Kecamatan Lembo Kabupaten Konawe Utara” (Dibimbing Oleh: Ir. Hj. Ety Nur Inah, M.Si). Skripsi ini mengkaji tentang Pengaruh Kedisiplinan Mengajar Guru Terhadap Motivasi Belajar Siswa di SMA Negeri 1 Lembo Kecamatan Lembo Kabupaten Konawe Utara. Dengan permasalahan (a) Bagaimanakah kedisiplinan mengajar guru di SMA Negeri 1 Lembo Kecamatan Lembo Kabupaten Konawe Utara ? (b). Bagaimanakah motivasi belajar siswa di SMA Negeri 1 Lembo Kecamatan Lembo Kabupaten Konawe Utara ? (c). Apakah terdapat pengaruh antara kedisiplinan mengajar guru terhadap motivasi belajar siswa di SMA Negeri 1 Lembo Kecamatan Lembo Kabupaten Konawe Utara ?. Masalah ini dikaji secara ilmiah melalui pendekatan penelitian kuantitatif. Metode Penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dan inferensial. Penelitian ini menggunakan dua variable yaitu variable (X) yaitu Kedisiplinan mengajar guru dan variable terikat (Y) yaitu motivasi belajar siswa di SMA Negeri 1 Lembo Kecamatan Lembo Kabupaten Konawe Utara. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru di SMA Negeri 1 Lembo Kecamatan Lembo Kabupaten Konawe Utara yang berjumlah 30 orang, disebabkan jumlahnya tidak terlalu banyak sehingga penelitian menggunakan metode pengambilan data Populasi dan sampel. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, angket, dan dokumentasi, teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan analisis Statistik Deskriptif Inferensial, dengan menggunakan rumus regresi linear sederhana, korelasi product moment, uji kofisien determinasi kemudian dilanjutkan dengan uji f. Hasil yang diperoleh dari beberapa tahapan dalam mengelolah data yang diawali dengan hasil persamaan regresi linear sederhana di peroleh b dan a mempengaruhi Y = 68.6. Kemudian hasil analisis product moment sebesar 0,569 masuk dalam kategori Cukup kuat. Besar kontribusi kedisiplinan mengajar gueu terhadap motivasi belajar siswa sebesar 32.37%. Perhitungan signifikan menunjukan bahwa nilai f hitung = 8.8657 > f tabel pada taraf signifikansi 0,05 = 2.572. Maka dapat disimpulkan bahwa H1 diterima dan H0 ditolak artinya ada pengaruh yang signifikan antara kedisiplinan mengajar guru terhadap motivasi belajar siswa di SMA Negeri 1 Lembo Kecamatan Lembo Kabupaten Konawe Utara. Kata Kunci: Kedisiplinan Mengajar Guru dan Motivasi Belajar Siswa

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: KEDISIPLINAN MENGAJAR GURU , SMA NEGERI 1 LEMBO KECAMATAN LEMBO KABUPATEN KONAWE UTARA
Subjects: Manajemen
Kinerja Guru
Pendidikan
Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Andi Nila Nurfadhilah
Date Deposited: 02 Jan 2020 08:21
Last Modified: 02 Jan 2020 08:21
URI: http://digilib.iainkendari.ac.id/id/eprint/2258

Actions (login required)

View Item View Item