PEMBENTUKAN KARAKTER SANTRI MELALUI PEMBELAJARAN KITAB TA’LIMUL MUTA’ALIM DI PONDOK PESANTREN ALMUHAJIRIN DARUSSALAM PONDIDAHA KABUPATEN KONAWE

Fahrurrizal. Nim. 16010101092, F (2021) PEMBENTUKAN KARAKTER SANTRI MELALUI PEMBELAJARAN KITAB TA’LIMUL MUTA’ALIM DI PONDOK PESANTREN ALMUHAJIRIN DARUSSALAM PONDIDAHA KABUPATEN KONAWE. Skripsi thesis, IAIN KENDARI.

[img] Text
COVER DAFTAR ISI DAN ABSTRAK.pdf

Download (732kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (489kB)
[img] Text
BAB 2.pdf

Download (568kB)
[img] Text
BAB 3.pdf

Download (487kB)
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (481kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA DAN LAMPIRAN.pdf

Download (8MB)

Abstract

ABSTRAK Fahrurrizal. Nim. 16010101092“Pembentukan Karakter Santri Melalui Pembelajaran Kitab Ta’limul Muta’alim Di Pondok Pesantren Al-Muhajirin Darussalam Pondidaha Kabupaten Konawe”.Melalui Bimbingan Bapak Prof. Dr. H Zulkifli, M.,M.Si., M.Pd Tujuan penelitian ini adalah mengungkap atau menjelaskan pembentukan karakter santri melalui pembelajaran kitab kitab Ta’limul Muta’alim, hasil pembentukan karakter santri melalui pembelajaran kitab Ta’limul Muta’alim di Pondok Pesantren Al-Muhajirin Darussalam Pondidaha Kabupaten Konawe serta faktor kendala dalam pembentukan karakter santri di Pondok Pesantren AlMuhajirin Darussalam Pondidaha Kabupaten Konawe. Masalah yang dikemukakan dalam penelitian ini adalah bagaimana pembentukan karakter santri di pondok pesantren Al-Muhajirin Darussalam Pondidaha Kabupaten Konawe, bagaimana hasil pembentukan karakter santri di pondok pesantren Al-Muhajirin Darussalam Pondidaha Kabupaten Konawe dan apa saja faktor kendala dalam pembentukan karakter santri Pondok Pesantren Al-Muhajirin Darussalam Pondidaha Kabupaten Konawe. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskrptif kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan tekhnik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan melalui tahapan-tahapan: reduksi data, penyajian data verifikasi data. Uji keabsahan data dilakukan melalui perpanjangan pengamatan, peningkatan ketekunan, dan tekhnik triangulasi. Hasil penelitian yang pertama, menjelaskan bahwa pembentukan karakter santri melalui pembelajaran kitab Ta’limul Muta’alim dari segi internal: (1) Metode sorongan dan bandongan, (2) Metode Ceramah. Adapun hasil pembentukan karakter santri di Pondok Pesantren Al-Muhajirin Darussalam yaitu memiliki sifat disiplin yakni disiplin terhadap ilmu dan waktu, sopan santun yakni sopan santun dalam bertutur kata atau prilaku, menghormati dan patuh dan taat. Sedangkan faktor kendala dalam pembentukan karakter santri di Pondok Pesantren Al-Muhajirin Darussalam adanya karakter bawaan santri dari rumah, karakter santri berbeda-beda, terpengaruh pergaulan dari luar sehingga dalam pembentukan karakter santri tersebut membutuhkan waktu yang amat panjang. Solusinya dalam mengatasi kendala tersebut dengan menggunakan pendekatan dan metode sesuai pembelajaran kitab Ta’limul Muta’alim. Kata Kunci: Pembentukan Karakter, Pembelajaran Kitab Ta’limul Muta’alim

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pembentukan Karakter, Pembelajaran Kitab Ta’limul Muta’alim
Subjects: Agama
Pendidikan
Pendidikan Islam
Islam (Umum)
Aqidah
Ahlak
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Andi Nila Nurfadhilah
Date Deposited: 09 Mar 2021 02:15
Last Modified: 09 Mar 2021 02:15
URI: http://digilib.iainkendari.ac.id/id/eprint/3020

Actions (login required)

View Item View Item