HUBUNGAN MOTIVASI BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SISWA SEKOLAH DASAR NEGERI PAKU JAYA KECAMATAN MOROSI KABUPATEN KONAWE

YUNITA, NIM: 11010101150 (2015) HUBUNGAN MOTIVASI BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SISWA SEKOLAH DASAR NEGERI PAKU JAYA KECAMATAN MOROSI KABUPATEN KONAWE. Skripsi thesis, IAIN KENDARI.

[img] Text
COVER.docx

Download (285kB)
[img] Text
BAB 1.docx

Download (68kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (109kB)
[img] Text
BAB III.docx

Download (47kB)
[img] Text
BAB IV.docx
Restricted to Repository staff only

Download (75kB)
[img] Text
BAB V.docx

Download (34kB)

Abstract

ABSTRAK Yunita, Hubungan Motivasi Belajar Dengan Hasil Belajar Pendidikan Agama Islam Siswa Sekolah Dasar Negeri Paku Jaya Kecamatan Morosi Kabupaten Konawe Dibimbing Oleh Ir. Hj. Ety Nur Inah, M.Si dan Drs. Masdin, M.Pd Hubungan Motivasi Belajar Dengan Hasil Belajar Pendidikan Agama Islam Siswa telah diteliti di Sekolah Dasar Negeri Paku Jaya Kecamatan Morosi Kabupaten Konawe. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui motivasi belajar, hasil belajar, dan hubungan antara motivasi belajar dengan hasil belajar mata pelajaran Pendidikan Agama Islam siswa SD Paku Jaya, Kecamatan Morosi, Kabupaten Konawe. Analisis yang digunakan dalam membahas skripsi ini adalah analisis deskritif dengan metode kuantitatif. Jumlah populasi dalam penelitian ini sebanyak 180 Orang dengan representasi sampel yang digunakan sebanyak 27 orang melalui teknik random sampling yang terdistribusi pada kelas 4 SD sampai dengan kelas 6 SD. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini menggunakan angket. Data yang diperoleh dalam penelitian selanjutnya dianalisis menggunakan analisis deskriptif, analisis korelasi product moment, analisis koefisien determinasi dan uji t. Hasil penelitian diketahui bahwa Motivasi belajar siswa dalam memahami mata pelajaran pendidikan agama Islam di SD Paku Jaya, Kecamatan Morosi, Kabupaten Konawe dilihat dari jumlah angket berada pada ketegori tinggi, dengan distribusi pilihan yaitu 1 orang memperoleh kriteria sangat tinggi, 19 orang memperoleh kriteria tinggi, 7 orang memperoleh kriteria rendah. Hasil Belajar mata pelajaran Pendidikan Agama Islam siswa SD Paku Jaya, Kecamatan Morosi, Kabupaten Konawe memiliki rata-rata hasil belajar sebesar 72,66 dan berada pada kategori baik dengan persentase 77,77 % . Hasil analisis inferensial mengunakan rumus korelasi product moment menunjukkan bahwa hubungan antara motivasi belajar dengan hasil belajar PAI berada pada tingkat hubungan yang sedang, karena angka indeks korelasi product moment rxy sebesar 0,57 terletak pada rentangan (0,40 - 0,59) dengan r hit (0,57) > r tab (0,32). Sedangkan uji hipotesis menggunakan uji t menunjukkan bahwa nilai t hitung (3,450) lebih besar dari nilai t tabel (2,787 untuk taraf signifikan 5%) maka dengan demikian dapat dikatakan bahwa terdapat korelasi atau hubungan yang signifikan pada taraf signifikan 5 % antara motivasi belajar dengan hasil belajar siswa di SD Paku Jaya Kecamatan Morosi Kab. Konawe.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Ir. Hj. Ety Nur Inah, M.Si dan Drs. Masdin, M.Pd
Uncontrolled Keywords: MOTIVASI, BELAJAR,HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
Subjects: Filsafat dan Perkembanganya
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Tilman Syah .
Date Deposited: 06 Oct 2017 06:28
Last Modified: 06 Oct 2017 06:28
URI: http://digilib.iainkendari.ac.id/id/eprint/360

Actions (login required)

View Item View Item