PENGARUH KEDISIPLINAN DAN MINAT BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM SISWA SMPN 9 KENDARI

Dewi Apriana Hasim, NIM: 17010107015., D (2022) PENGARUH KEDISIPLINAN DAN MINAT BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM SISWA SMPN 9 KENDARI. Skripsi thesis, IAIN KENDARI.

[img] Text
1 COVER.pdf

Download (2MB)
[img] Text
2 BAB I.pdf

Download (3MB)
[img] Text
3 BAB II.pdf

Download (3MB)
[img] Text
4 BAB III.pdf

Download (3MB)
[img] Text
5 BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)
[img] Text
6 BAB V.pdf

Download (3MB)
[img] Text
7 DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (4MB)
[img] Text
8 LAMPIRAN.pdf

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Dewi Apriana Hasim, NIM: 17010107015. Pengaruh Kedisiplinan dan Minat Belajar Terhadap Hasil Belajar Ilmu Pengetahuan Alam Siswa SMP Negeri 9 Kendari (Dibimbing Oleh: Bapak Dr. Mansyur, M.Pd) Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh kedisiplinan terhadap hasil belajar IPA; (2) pengaruh minat terhadap hasil belajar IPA dan (3) pengaruh kedisiplinan dan minat secara bersama-sama terhadap hasil belajar IPA. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi sekaligus sebagai sampel dalam penelitian adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 9 Kendari yang berjumlah 80 siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dan dokumentasi. Uji validitas menggunakan rumus korelasi product moment, dan uji reliabilitas menggunakan rumus Alpha Cronbach. Teknik analisis data menggunakan uji regresi sederhana dan uji regresi berganda. Hasil penelitian pada taraf signifikansi 5% menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh positif dan signifikan kedisiplinan terhadap hasil belajar IPA. Hal ini ditunjukkan dari nilai thitung lebih besar dari nilai ttabel (2,620>1,664) atau nilai signifikansi lebih kecil dari 0,05 atau koefisien regresi mempunyai nilai positif sebesar 0,284; (2) terdapat pengaruh positif dan signifikan minat terhadap hasil belajar IPA. Hal ini ditunjukkan dari nilai thitung lebih besar dari nilai ttabel (3,168>1,664) atau nilai signifikansi lebih kecil dari 0,05, dan koefisien regresi mempunyai nilai positif sebesar 0,338; (3) Terdapat pengaruh positif dan signifikan kedisiplinan dan minat secara bersama-sama terhadap hasil belajar IPA. Hal ini dibuktikan dari nilai Fhitung lebih besar dari Ftabel (8,916>3,12) atau nilai signifikansi lebih kecil dari 0,05. Besarnya kontribusi variabel kedisiplinan, dan minat sebesar 56,8%, sedangkan sisanya sebesar 43,2% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata Kunci: Kedisiplinan; minat; hasil belajar; SMP Negeri 9 Kendari ABSTRACT Dewi Apriana Hasim, NIM: 17010107015. The Influence of Discipline and Interest in Learning on Natural Science Learning Outcomes of Students at SMP Negeri 9 Kendari (Supervised by: Dr. Mansyur, M.Pd) This study aims to determine: (1) the influence of discipline on science learning outcomes; (2) the effect of interest on science learning outcomes and (3) the effect of discipline and interest together on science learning outcomes. The type of this research is quantitative research. The population as well as the sample in the study were all students of class VIII SMP Negeri 9 Kendari, totaling 80 students. The techniques of data collection were used questionnaire and documentation. The validity test was use the product moment correlation formula, and the reliability test was use the Cronbach Alpha formula. The technique of data analysis was used multiple regression test. The results of the study at a significance level of 5% showed that: (1) there was a positive and significant effect of discipline on science learning outcomes. This is indicated by the tcount value greater than the table value (2,620>1,664) or the significance value less than 0.05 or the regression coefficient having a positive value of 0.284; (2) there is a positive and significant effect of interest on science learning outcomes. This is indicated by the tcount greater than the ttable value (3,168>1,664) or the significance value less than 0.05, and the regression coefficient has a positive value of 0.338; (3) There is a positive and significant influence of discipline and interest together on science learning outcomes. This is evidenced by the Fcount greater than Ftable (8.916>3.12) or the significance value less than 0.05. The contribution of discipline and interest variables is 56.8%, while the remaining 43.2% is influenced by other factors not examined in this study. Keywords: Discipline; interest; learning outcomes; SMP Negeri 9 Kendari

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Kedisiplinan; minat; hasil belajar; SMP Negeri 9 Kendari
Uncontrolled Keywords: Kedisiplinan; minat; hasil belajar; SMP Negeri 9 Kendari
Subjects: Pendidikan
Ilmu Murni
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Tadris/Pendidikan IPA
Depositing User: Andi Nila Nurfadhilah
Date Deposited: 10 Oct 2022 01:38
Last Modified: 10 Oct 2022 01:38
URI: http://digilib.iainkendari.ac.id/id/eprint/3935

Actions (login required)

View Item View Item