Analisis Kemampuan Literasi Matematis Ditinjaudari Gaya Kognitif Siswa Kelas VII SMP Negeri 14 Kabaena Selatan.

Sakina Marhayu. NIM. 18010110022, S (2023) Analisis Kemampuan Literasi Matematis Ditinjaudari Gaya Kognitif Siswa Kelas VII SMP Negeri 14 Kabaena Selatan. Skripsi thesis, IAIN KENDARI.

[img] Text
BAGIAN AWAL SKRIPSIIi.pdf

Download (5MB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (5MB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (10MB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (7MB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (13MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (1MB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (23MB)

Abstract

ABSTRAK Sakina Marhayu. NIM. 18010110022. Analisis Kemampuan Literasi Matematis Ditinjaudari Gaya Kognitif Siswa Kelas VII SMP Negeri 14 Kabaena Selatan. Dibimbing Oleh: Halistin M. Si dan Muh. Syarwa Sangila M. Pd. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui kemampuan literasi matematis siswa kelas VII SMP Negeri 14 Kabaena Selatan ditinjau dari gaya kognitif yaitu gaya kognitif reflektif dan gaya kognitif impulsif. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII yang berjumlah 18 siswa. Pengambilan data kemampuan literasi matematis menggunakan instrument berupa soal berbentuk essay test pada pokok bahasan segiempat dan segitiga dan tes gaya kognitif menggunakan instrument Matching Familiar Figure Test (MFFT). Instrumen telah diuji validitas dan reliabilitasnya dan dinyatakan valid sehingga dapat digunakan. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa rata-rata kemampuan literasi matematis siswa adalah sebesar 47 dan kategori kemampuan literasi matematis siswa untuk kategori tinggi sebesar 6%; kategori sedang sebesar 56%; dan kategori rendah sebesar 38%. Gaya kognitif siswa reflektif sebesar 55,6% dan gaya kognitif siswa impulsive sebesar 44,4%. Persentase keterkaitan antara kemampuan literasi matematis dengan gaya kognitif yaitu untuk gaya kognitif reflektif pada kemampuan literasi matematis kategori tinggi sebesar 5,6%, pada kategori sedang sebesar 33,3% dan pada kategori rendah sebesar 16,7%; sedangkan untuk gaya kognitif impulsive pada kemampuan literasi matematis kategori tinggi tidak ada, pada kategori sedang sebesar 27,7% dan pada kategori tinggi sebesar 16,7%. Secara deskriptif dapat disimpulkan bahwa kemampuan literasi matematis ditinjau dari gaya kognitif cenderung menunjukkan sebaran yang merata pada setiap siswa. Berdasarkan hasil uji hipotesis statistik yaitu uji t diperoleh nilai ������� < �� �� yaitu 1,257 < 1,745 dengan signifikansi 0,556 > 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa tidak terdapat perbedaan kemampuan literasi matematis siswa bergaya kognitif reflektif dan gaya kognitif impulsif. Kata Kunci: Kemampuan Literasi Matematis, Gaya Kognitif, Matematika.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Kemampuan Literasi Matematis, Gaya Kognitif, Matematika
Uncontrolled Keywords: Kemampuan Literasi Matematis, Gaya Kognitif, Matematika
Subjects: Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Tadris/Pendidikan Matematika
Depositing User: Andi Nila Nurfadhilah
Date Deposited: 07 Mar 2023 06:58
Last Modified: 07 Mar 2023 06:58
URI: http://digilib.iainkendari.ac.id/id/eprint/4426

Actions (login required)

View Item View Item