MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MELALUI PENERAPAN PENDEKATAN DISCOVERY PADA SISWA KELAS VI SD NEGERI I IWOIMENDAA

MUALLIMING, Nim. 20100107 - 00819 (2011) MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MELALUI PENERAPAN PENDEKATAN DISCOVERY PADA SISWA KELAS VI SD NEGERI I IWOIMENDAA. Skripsi thesis, IAIN KENDARI.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (33kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (53kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (59kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (50kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (99kB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (33kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (29kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Nama : Mualliming NIM : 20100107-00819 Judul Skripsi : Meningkatkan Hasil Belajar Pendidikan Agama Islam Melalui Penerapan Pendekatan Discovery Pada Siswa Kelas VI SD Negeri I Iwoimendaa. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research) yang dilaksanakan di SD NEGERI 1 Iwoimendaa dengan rumus masalah yang terdiri dari: Bagaimana hasil belajar PAI sebelum penerapan pendekatan discovery Pada Siswa Kelas VI SD Negeri I Iwoimendaa? Apakah hasil belajar PAI dapat meningkat dengan pendekatan discovery Pada Siswa Kelas VI SD Negeri I Iwoimendaa? Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui Peningkatan Hasil Belajar PAI Siswa Kelas VI SD Negeri I Iwoimendaa dengan Menggunakan Pendekatan Discovery Pada Pokok Bahasan Zakat, dan untuk mendapatkan data objektif tentang peningkatan hasil belajar siswa setelah menggunakan pendekatan discovery dalam penelitian ini. Subjek penelitian ini adalah siswa Siswa Kelas VI SD Negeri I Iwoimendaa. dengan jumlah siswa 39 orang, yang terdiri dari 20 orang siswa laki-laki dan 19 orang siswa perempuan. Pengambilan data dilakukan dengan memberikan tes kepada siswa pada setiap akhir pelaksanaan tindakan pada setiap siklus sesuai dengan materi yang diajarkan, dan mengadakan pengamatan langsung terhadap kedisiplinan dan keaktifan siswa selama berlangsungnya proses pembelajaran dengan menggunakan lembar observasi yang telah disiapkan dan catatan yang dibuat oleh peneliti. Penelitian ini dilaksanakan dalam 5 siklus yang terdiri dari empat komponen, yaitu: perencanaan tindakan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi dan tes setiap akhir siklus. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar dari siklus I hingga siklus V. pada siklus I diperoleh skor rata-rata hasil belajar siswa adalah 43,69 dengan kategori rendah dan dinyatakan tidak tuntas, pada siklus II diperoleh skor rata-rata hasil belajar siswa adalah 52,09 dengan kategori rendah dan dinyatakan tidak tuntas, pada siklus III diperoleh skor rata-rata hasil belajar siswa adalah 66,24 dengan kategori tinggi yang berarti tingkat pengusaan sudah melampaui Standar Ketuntasan Belajar Minimal (SKBM) yang ditetapkan oleh sekolah yakni 65,00. namun penelitian terus dilanjutkan untuk mencapai target hasil belajar yang memuaskan hingga siklus ke-V. Pada siklus IV diperoleh skor rata-rata hasil belajar siswa adalah 78,28 pada siklus ini ketuntasan hasil belajar siswa terus mengalami peningkatan. Dan pada siklus V diperoleh skor rata-rata hasil belajar siswa adalah 85,29 dengan kategori sangat tinggi yang memuaskan dan dinyatakan tuntas. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa hasil belajar dan kreativitas siswa kelas VIA SD Negeri I Iwoimendaa dapat ditingkatkan dengan menggunakan pendekatan discovery

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Discovery, Mengajar dan Hasil Belajar
Subjects: Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Tilman Syah .
Date Deposited: 25 Jan 2018 01:22
Last Modified: 25 Jan 2018 01:22
URI: http://digilib.iainkendari.ac.id/id/eprint/978

Actions (login required)

View Item View Item