PENGEMBANGAN MULTIMEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF PADA MATERI PLANTAE MAN 1 KONAWE SELATAN

Hengki Purnomo NIM. 16010108020, H (2022) PENGEMBANGAN MULTIMEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF PADA MATERI PLANTAE MAN 1 KONAWE SELATAN. Skripsi thesis, IAIN KENDARI.

[img] Text
COVER DAFTAR ISI DAN ABSTRAK.pdf

Download (2MB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (632kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (373kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (592kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (37kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (154kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Hengki Purnomo NIM. 16010108020. Pengembangan Multimedia Pembelajaran Interaktif Pada Materi Plantae MAN 1 Konawe Selatan. Dibimbing oleh: Bapak Zainuddin S.Pd, M.Pd. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Menghasilkan Produk Berupa Mutimedia Pembelajaran Interaktif Yang Layak Digunakan Pada Mata Pelajaran Biologi Kelas X Madrasah Aliyah dengan Materi “Plantae”. (2) Menguji Kelayakan Multimedia Interaktif Berbasis Macromedia Flash Cs8 Pada Materi Plantae. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Dilakukan pembuatan produk media pembelajaran interaktif berbasis macromedia flash, Membuat story board. Story board dibuat dengan tujuan mempermudah dalam pembuatan media dan untuk menentukan tahap pengembangan selanjutnya, agar bagian-bagian dari media pembelajaran dapat tersusun dengan baik. Story board dibuat dengan cara menggambar sketsa di atas kertas, sketsa yang telah selesai dibuat lalu digambar ulang menggunakan komputer, Story board lalu dijadikan acuan membuat layout. Layout dibuat dengan memperhatikan aspek warna dan komposisi, Materi di dalam media pembelajaran interaktif berbasis macromedia flash ini terdiri dari tiga sub materi yaitu, lumut, tumbuhan paku, dan spermatophyta, media lalu diberi video dan gambar yang dapat menunjang materi. Selain itu juga dilengkapi dengan petunjuk penggunaan. (2) Uji kelayakan media pada ahli Media, aspek tampilan nilai rata-rata 4,2 (sangat baik), aspek desain rata-rata 4,16 (sangat baik), pada Ahli Materi aspek pembelajaran rata-rata 4,72 (sangat baik) Aspek isi rata-rata 3,69 (sangat baik). Uji coba lapangan awal dengan skor rata�rata 4,67 (sangat baik). Uji coba lapanagan utama dengan rata-rata 4,55 (sangat baik). Uji Coba lapangan oprasional dengan rata-rata 4,60 (sangat baik). Hal ini menunjukan dari kesemua aspek uji coba bahwa Multimedia pembelajaran Interaktif berbasis Macromedia Flash Cs8 pada materi Plantae layak digunakan sebagai media ajar di MAN 1 Konawe Selatan. Kata Kunci: Plantae, Lumut, Tumbuhan Paku, Spermatophyta, Macromedia Flash Cs8, Media Pembelajaran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Plantae, Lumut, Tumbuhan Paku, Spermatophyta, Macromedia Flash Cs8, Media Pembelajaran
Uncontrolled Keywords: Plantae, Lumut, Tumbuhan Paku, Spermatophyta, Macromedia Flash Cs8, Media Pembelajaran
Subjects: Kinerja Guru
Pendidikan
Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Tadris/Pendidikan Biologi
Depositing User: Andi Nila Nurfadhilah
Date Deposited: 31 Mar 2022 03:19
Last Modified: 31 Mar 2022 03:19
URI: http://digilib.iainkendari.ac.id/id/eprint/3429

Actions (login required)

View Item View Item