AMILUDIN, NIM.14020103051 (2018) SISTEM PEMBIAYAAN PERUMAHAN BERBASIS SYARIAH (Studi Pada Perumahan Griya Kota Bangun Kabupaten Konawe Selatan). Skripsi thesis, IAIN KENDARI.
|
Text
COVER.pdf Download (849kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (587kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (860kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (368kB) | Preview |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
||
|
Text
BAB V.pdf Download (257kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (367kB) | Preview |
|
|
Text
LAMPIRAN.pdf Download (5MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Amiludin, NIM. 14020103051, Sistem Pembiayaan Perumahan Berbasis Syariah: Studi Pada Perumahan Griya Kota Bangun Kabupaten Konawe Selatan, (Dibimbing oleh Dr. Husain Insawan, M.Ag. sebagai Pembimbing I dan H. Muhammad Turmudi, S. Ag, MM. sebagai Pembimbing II). Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap bagaimana sistem pembiayaan perumahan berbasis syariah pada Perumahan Griya Kota Bangun Kabupaten Konawe Selatan dalam konteks pembiayaan istishna‟ tanpa adanya akad kerjasama dengan lembaga keuangan. Urgensi penelitian ini memberikan penjelasan ilmiah tentang prosedur pengajuan pembiayaan, metode penetapan harga dan keuntungan, manajemen risiko pembiayaan (gagal bayar), dan lebih konkret lagi implementasi akad istishna‟. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan sumber data CEO/Owner, staf, Karyawan, Pembeli (user), dokumen Perumahan, Masyarakat sekitar, Undang-undang, Fatwa Dewan Syariah Nasional–Majlis Ulama Indonesia (DSN-MUI), dan literatur atau buku-buku para ahli yang relevan dengan penelitian. Pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Pengolahan data digunakan teknik reduksi data, display data, klasifikasi data, konklusi data. Hasil penelitian menunjukan (1) prosedur pengajuan pembiayaan Perumahan Griya Kota Bangun Kabupaten Konawe Selatan adalah pembeli melakukan pengajuan atau negosiasi pembiayaan, survei lapangan, melaksanakan akad atau kesepakatan (shigat), dan pembiayaan atau pembayaran. Keempat tahapan prosedur pembiayaan tersebut sudah sesuai dengan syariah Islam karena di dalamnya tidak terdapat unsur riba, gharar, maisir, dan praktik bhatil lainnya yang dilalarang dalam Islam. (2) metode penetapan harga dan keuntungan Perumahan Griya Kota Bangun Kabupaten Konawe Selatan, dalam praktiknya pengembang (developer) mengambil keuntungan 43% dari total biaya pembangunan rumah, dan harga rumah sudah bisa ditentukan dari jumlah total biaya pembangunan rumah dikali 43% (keuntungan). (3) manajemen risiko pembiayaan (gagal bayar) Perumahan Griya Kota Bangun Kabupaten Konawe Selatan ialah adanya toleransi waktu pembayaran, pihak pengembang (developer) memberikan pilihan kepada pembeli (user) untuk melanjutkan dan tidaknya pembiayaan rumah, menjualkan rumah tersebut kepada pihak lain hal ini sesuai kesepakatan akad pembiayaan antara kedua belah pihak, dan pengembalian dana pembiayaan yang telah dibayarkan oleh pembeli (user) 100% dan hanya dikurangi biaya administrasi. Dan (4) implementasi akad istishna‟ pada Perumahan Griya Kota Bangun Kabupaten Konawe Selatan, dalam praktiknya pemenuhan segala rukun, syarat, ketentuan barang yang menjadi objek akad, ketentuan pembayaran dan berbagai ketentuan lain yang termuat dalam bai’ istishna’ sudah terealisasi sehingga tidak terdapat hal-hal yang bertentangan dengan ketentuan bai’ istishna’.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Dr. Husain Insawan, M.Ag. DAN H. Muhammad Turmudi, S. Ag, MM. |
Uncontrolled Keywords: | PEMBIAYAAN, PERUMAHAN, DAN BERBASIS SYARIAH |
Subjects: | Ekonomi Islam |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Prodi Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Tilman Syah . |
Date Deposited: | 10 Jan 2019 00:45 |
Last Modified: | 10 Jan 2019 00:45 |
URI: | http://digilib.iainkendari.ac.id/id/eprint/1518 |
Actions (login required)
View Item |