IMPLEMENTASI PEMBERIAN MAHAR PADA MASYARAKAT SUKU BUGIS DALAM PERSPEKTIF HUKUM ISLAM (STUDI KASUS DI KELURAHAN TORONIPA KECAMATAN SOROPIA KABUPATEN KONAWE)

ABD. SATTARIL HAQ, NIM. 13020101053 (2017) IMPLEMENTASI PEMBERIAN MAHAR PADA MASYARAKAT SUKU BUGIS DALAM PERSPEKTIF HUKUM ISLAM (STUDI KASUS DI KELURAHAN TORONIPA KECAMATAN SOROPIA KABUPATEN KONAWE). Skripsi thesis, IAIN KENDARI.

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (549kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (538kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (292kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (581kB) | Preview
[img]
Preview
Text
LAMPIRAN.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Abd. Sattaril Haq, Nim. 13020101053, “Implementasi Pemberian Mahar Pada Masyarakat Suku Bugis Dalam Perspektif Hukum Islam (Studi Kasus di Kelurahan Toronipa Kecamatan Soropia Kabupaten Konawe)”, (Dibimbing Oleh: Drs. Muh. Idris, M.A dan Kartini, S.Ag., M.HI). Sripsi ini mengkaji tentang Implementasi Pemberian Mahar Pada Masyarakat Suku Bugis Dalam Perspektif Hukum Islam (Studi Kasus di Kelurahan Toronipa Kecamatan Soropia Kabupaten Konawe), dengan permasalahan sebagai berikut (1) Bagaimana praktek pemberian mahar pada suku Bugis di Kelurahan Toronipa Kecamatan Soropia Kabupaten Konawe. (2) Bagaimana kriteria pemberian mahar pada masyarakat Bugis di Kelurahan Toronipa Kecamatan Soropia Kabupaten Konawe. (3) Bagaimana perspektif hukum Islam tentang Implementasi pemberian mahar pada masyarakat suku Bugis Kelurahan Toronipa Kecamatan Soropia Kabupaten Konawe, Adapun tujuan peneliti ini adalah (1) Untuk mengetahui praktek pemberian mahar pada suku bugis di Kelurahan Toronipa, (2) Untuk mengetahui kriteria pemberian mahar pada masyarakat suku bugis di Kelurahan Toronipa, (3) Unruk mengetahui persfektif hukum islam tentang implementasi pemberian mahar pada masyarakat suku bugis di Kelurahan Toronipa. Penelitian ini bersifat kualitatif. Dan merupakan penelitian lapangan (field research) dengan tehnik pengumpulan data; observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan cara reduksi data, display data dan verifikasi data. Sedangkan untuk pengecekan keabsahan data dilakukan perpanjangan pengamatan, peningkatan ketekunan dan trianggulasi, yaitu trianggulasi teknik dan trianggulasi cara dan waktu. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa praktek pemberian mahar pada suku Bugis di Toronipa ialah Mahar diberikan dan disebut pada saat akad nikah yang telah ditentukan jumlahnya pada saat prosesi Mappettu Ada. Masyarakat suku Bugis di Kelurahan Toronipa masih menggunakan Sistem penyebutan mahar dengan penyebutan Real atau Rella dan kadang diikututi pemberian sebidang tanah dan lain sebagainya sebagai Sompa. Kemudian kriteria pemberian mahar pada masyarakat Bugis di Toronipa Pada dasarnya memberikan mahar 88 Real sebab mereka berpendapat bahwa mereka berasal dari keturunan pendiri Toronipa yang notabene orang yang berpendidikan dalam hal agama dan merupakan keturunan Bangsawan dan biasanya di ikuti dengan pemberian benda berharga lainnya sebagai sompa apabila keluarga wanita mempunyai strata sosial yang tinggi atau berpendidikan tinggi dan telah mempunyai pekerjaan. Sedangkan tinjauan hukum Islam Mengenai Pemberian Mahar di Toronipa Pemberian mahar dalam masyarakat Bugis di Kelurahan Toronipa itu tidak bertentangan dengan syariat Islam karena masyarakat Bugis memberikan mahar kepada wanitanya itu adalah benda yang berharga dan kedua belah pihak menyepakati hal tersebut sebab dalam Islam tidak menetapkan Jumlah minimum dan jumlah maksimum tergantung dari kerelaaan suami untuk memberikan kepada wanitanya yang telah di sepakati pada saat prosesi Mappese-pese dan Mappettu ada.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Drs. Muh. Idris, M.A dan Kartini, S.Ag., M.HI
Uncontrolled Keywords: Mahar, Hukum Mahar,Macam-macam Mahar, Kadar Mahar dan Gugurnya Mahar
Subjects: Hukum Islam
Divisions: Fakultas Syariah > Prodi Al-ahlus Al-Shakhshiyyah
Depositing User: Tilman Syah .
Date Deposited: 14 Feb 2018 02:12
Last Modified: 14 Feb 2018 02:12
URI: http://digilib.iainkendari.ac.id/id/eprint/1076

Actions (login required)

View Item View Item