PERBEDAAN INDIVIDU DALAM PEMBELAJARAN BAHASA ARAB (STUDI KASUS PADA MAHASISWA FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN IAIN KENDARI)

Imelda, Wahyuni (2016) PERBEDAAN INDIVIDU DALAM PEMBELAJARAN BAHASA ARAB (STUDI KASUS PADA MAHASISWA FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN IAIN KENDARI). LPPM IAIN KENDARI.

[img]
Preview
Text
15. Penelitian-Perbedaan ndividu dlm Pembelajaran Bahasa Arab-Imelda Wahyuni-2016.pdf

Download (2MB) | Preview
[img]
Preview
Text
15. PCX - Report.Perbedaan Individu dalam Pembelajaran Bahasa Arab.pdf

Download (612kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini tentang perbedaan individu dalam pembelajaran bahasa Arab: studi kasus pada mahasiswa Fakultas Tarbiayah dan Ilmu Keguruan IAIN Kendari bertujuan untuk; pertama, mendeskripsikan ragam perbedaan individu dalam pembelajaran bahasa Arab. Kedua, menganalisa dan mendeskripsikan faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya perbedaan individu pada pembelajaran bahasa Arab. Ketiga, mendeskripsikan dan merekonstruksi upaya mewujudkan kesuksesan belajar dengan memahami perbedaan individu pada pembelajaran bahasa Arab Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Kendari. Penelitian lapangan ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif (descriptive research). Studi kasus ini fokus terhadap perbedaan inidividu pada mahasiswa dalam pembelajaran bahasa Arab. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kusioner, wawancara, observasi, dan dokumentasi. Data yang diperoleh dianalisis dengan tiga tahapan yaitu; reduksi, penyajian, dan verifikasi data, sedangkan uji keabsahan data dilakukan dengan triangulasi data, sumber, dan waktu. Hasil penelitian ini menunjukkan, pertama; perbedaan individu dalam pembelajaran bahasa Arab pada Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan menunjukkan bahwa dimensi kecakapan reseptif lebih dominan daripada kecakapan produktif. Kedua, faktor perbedaan individu pada tiga dimensi menunjukkan bahwa dimensi gaya belajar mahasiswa pada mata kuliah bahasa Arab lebih menarik dalam bentuk belajar berkelompok. Sedangkan dimensi motivasi belajar mahasiswa pada umumnya adalah kebutuhan akademik, dan dimensi kepribadian mahasiswa dalam belajar bahasa Arab cenderung introvert. Ketiga, Upaya dalam menyukseskan pembelajaran dengan memahami perbedaan individu dilakukan melalui tiga kegiatan, yaitu; pertama, memahami perbedaan individu. Kedua, beradaptasi dengan segala bentuk perbedaan individu. Ketiga, menyesuaikan perangkat pembelajaran, media, materi dan metode berbasis kondisi mahasiswa.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: PERBEDAAN INDIVIDU, PEMBELAJARAN BAHASA ARAB
Subjects: Pendidikan
Pendidikan Islam
Ilmu Bahasa
Divisions: KARYA TULIS ILMIAH DOSEN > DSN_IMELDAWAHYUNI
KARYA TULIS ILMIAH DOSEN > DSN_IMELDAWAHYUNI
Depositing User: Dr Imelda Wahyuni
Date Deposited: 29 Nov 2019 08:30
Last Modified: 29 Nov 2019 16:24
URI: http://digilib.iainkendari.ac.id/id/eprint/2130

Actions (login required)

View Item View Item