HUBUNGAN MANAJEMEN SARANA DAN PRASARANA PERPUSTAKAAN DENGAN KEPUASAN PENGUNJUNG DI SMA NEGERI 1 KABAWO KABUPATEN MUNA

SARIANI, NIM: 11010103060 (2015) HUBUNGAN MANAJEMEN SARANA DAN PRASARANA PERPUSTAKAAN DENGAN KEPUASAN PENGUNJUNG DI SMA NEGERI 1 KABAWO KABUPATEN MUNA. Skripsi thesis, IAIN KENDARI.

[img] Text
COVER.docx

Download (18kB)
[img] Text
BAB I.docx

Download (34kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (48kB)
[img] Text
BAB III.docx

Download (49kB)
[img] Text
BAB IV.docx
Restricted to Repository staff only

Download (65kB)
[img] Text
BAB V.docx

Download (18kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.docx

Download (20kB)
[img] Text
LAMPIRAN.docx

Download (11kB)

Abstract

ABSTRAK SARIANI, NIM. 11010103060, “Hubungan Manajemen Sarana Dan Prasarana Perpustakaan Dengan Tingkat Kepuasan Pengunjung Perpustakaan Di SMA Negeri 1 Kabawo Kabupaten Muna” (Dibimbing oleh Dr. Hj. Hasniyati Gani Ali, M. Pd.I dan Drs. Muh. Shaleh, M. Pd) Penelitian ini mengkaji tentang hubungan manajemen sarana dan prasarana perpustakaan dengan kepuasan pengunjung perpustakaan di SMAN 1 Kabawo Kabupaten Muna. Dengan tujuan penelitian yaitu untuk mendeskripsikan hubungan manajemen sarana dan prasarana perpustakaan dengan tingkat kepuasan pengunjung perpustakaan di SMA Negeri 1 Kabawo Kabupaten Muna. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif yaitu penegelolaan data berdasarkan kenyataan-kenyataan yang ditemukan dilapangan secara obyaktif, yaitu didasarkan pada prinsip-prinsip statistik. Dalam hal ini, untuk megetahui hubungan manjemen sarana dan prasarana dengan kepuasan pengunjung perpustakaan di SMAN 1 Kabawo Kabupaten Muna. Waktu penelitian ini dilakukan sejak bulan April sampai dengan bulan Oktober 2015. Populasi penelitian ini berjumlah 514 siswa tersebar pada kelas XI dan XII, yang dijadikan sampel sebanyak 50 responden. Tehnik pengumpulan data penelitian menggunakan angket, dokumentasi dan observasi. Adapun analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif yang dituangkan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi dan analisis statistik inferensial yang ditempuh dengan menggunakan alat uji korelasi product moment, koefisien determinasi dan uji t (uji signifikansi). Hasil penelitian dikemukakan bahwa manajemen sarana dan prasarana perpustakaan di SMAN 1 Kabawo Kabupaten Muna dalam keadaan baik dengan presentase tertinggi 62 %, kepuasan pengunjung perpustakaan dalam keadaan baik dengan presentase tertinggi sebesar 60 %, serta ada hubungan positif dan signifikan antara manajemen sarana dan prasarana perpustakaan dengan kepuasan pengunjung perpustakaan di SMAN 1 Kabawo Kabupaten Muna. Hal ini dibuktikan dengan analisis uji korelasi product moment dan uji t. dari hasil analisis antara manajemen sarana dan prasarana perpustakaan dengan kepuasan pengunjung perpustakaan di SMAN 1 Kabawo Kabupaten Muna diperoleh nilai r = 0,627 dengan kategori kuat hubunganya. Selanjutnya dikemukakan harga t-hitung = 5,576 dan harga t-tabel 2,02. Dimana t-hitung ≥ t-tabel maka (H0) ditolak dan (H1) diterima artinya ada hubungan yang signifikan. Sedangkan besarnya kontribusi variabel X terhadap variabel Y adalah sebesar 39,31 % dan sisanya 60,69 % dipengaruhi oleh factor lain.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Dr. Hj. Hasniyati Gani Ali, M. Pd.I dan Drs. Muh. Shaleh, M. Pd)
Uncontrolled Keywords: MANAJEMEN SARANA DAN PRASARANA, KEPUASAN PENGUNJUNG
Subjects: Ilmu Terapan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Prodi Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Tilman Syah .
Date Deposited: 12 Oct 2017 06:49
Last Modified: 12 Oct 2017 06:49
URI: http://digilib.iainkendari.ac.id/id/eprint/438

Actions (login required)

View Item View Item